Kodim Sragen – Jum’at (09/05/2025) Serda M.Yasin Babinsa Desa Srawung beserta Anggota Koramil 12/Gesi Kodim 0725/Sragen, tak hanya bertugas menjaga keamanan wilayah secara konvensional. Babinsa juga aktif mendekatkan diri kepada warga untuk menjaring informasi, guna menciptakan situasi keamanan yang kondusif di wilayah binaannya. Dengan pendekatan yang humanis dan bersahaja, Babinsa berhasil membangun kepercayaan dan kedekatan dengan masyarakat.
Kegiatan mendekatkan diri kepada warga ini dilakukan secara rutin dan terjadwal. Babinsa berbaur dengan warga, baik di pasar tradisional, tempat ibadah, maupun kegiatan masyarakat lainnya. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa tidak segan-segan berbincang dan mendengarkan keluh kesah warga.
“Dengan mendekatkan diri kepada warga, kami dapat memperoleh informasi secara langsung dari sumbernya, Informasi ini sangat penting untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) “ Ujarnya.
Informasi yang diperoleh dari warga sangat beragam, mulai dari isu-isu sosial, potensi konflik, hingga informasi tentang orang asing yang mencurigakan. Informasi tersebut kemudian diolah dan dianalisa untuk dijadikan bahan pertimbangan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan.
“Kedekatan Babinsa dengan warga sangat membantu kami dalam menjaga keamanan desa, Kami merasa aman dan nyaman karena selalu ada Babinsa yang siap membantu dan mendengarkan keluh kesah kami.” Ucap Marwanto salah satu warga.