Warga Desa Genengduwur  Diajak Jaga Kerukunan dan Kekompakan

Warga Desa Genengduwur  Diajak Jaga Kerukunan dan Kekompakan

Kodim Sragen – Rabu ( 08/05/2024 ) Koptu Ngadiyono Babinsa Desa Genengduwur  Babinsa Desa Genengduwur Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen mengajak seluruh masyarakat daerah setempat untuk saling menjaga kerukunan dan kekompakan sehingga tercipta kehidupan yang tenang dan damai.

Koptu Ngadiyono mengajak masyarakat untuk memperkuat ajaran agama masing-masing dan jadikan ajaran itu sebagai benteng dalam menghadapi gempuran hal negatif yang ada saat ini.

“Jika kerukunan ini terjaga dengan baik maka kehidupan bermasyarakat akan semakin indah,” katanya.

Ia juga mengajak tokoh masyarakat, tokoh agama, pimpinan organisasi masyarakat menjadi contoh bagi anggota masyarakat untuk saling peduli dan menghormati.

“Jadilah contoh yang baik yang mengajak pada persatuan dan mampu mengarahkan masyarakat menjadi rukun dan kompak,” katanya.

” Tak lupa saya minta warga menjaga kekompakan, kerukunan. Ini semua demi keamanan dan kenyamanan bersama,” Pungkas Ngadiyono.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *