Kodim Sragen – Rabu ( 16/10/2024 ) Koramil 12/Gesi Kodim 0725/Sragen terus meningkatkan kegiatan patroli di wilayah binaannya untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga. Patroli rutin dilakukan baik siang maupun malam hari, dengan melibatkan anggota Babinsa dan personel Koramil.
“Patroli rutin ini merupakan upaya kami untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah,” ujar Peltu Choliq EP.
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan segera melaporkan kepada kami jika melihat atau mendengar adanya hal-hal yang mencurigakan,” tambah Choliq.
“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan kami. Kami akan terus meningkatkan kegiatan patroli dan menjalin komunikasi dengan masyarakat agar wilayah tetap kondusif,” tegas Choliq.
Dengan adanya kegiatan patroli rutin dan komunikasi yang intensif dengan masyarakat, Koramil Gesi berharap dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga di wilayah binaannya.












