Ciptakan Suasana Harmonis, Babinsa Tingkatkan Komsos

Ciptakan Suasana Harmonis, Babinsa Tingkatkan Komsos

 

Kodim Sragen – Serma Suharyono Babinsa Desa Toyogo Koramil 09/Sambungmacan Kodim 0725/Sragen melaksanakan komsos bersama warga binaan yang berada di Dk Mbangoan  RT 09 Ds Toyo.Kec Sambungmacan, Selasa ( 31/12/2024 ).

Kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi yang baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan warga desa sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.

Anjangsana ke rumah warga ini sekaligus juga untuk mengetahui situasi dan kondisi di wilayah serta masyarakat desa binaan,” Terang Suharyono.

Lebih lanjut Suharyono mengatakan, selain melakukan kegiatan anjangsana dan silaturahmi, ia juga memastikan bahwa wilayah serta masyarakat Desa binaannya selalu dalam keadaan kondusif, aman dan terkendali.

“Kegiatan anjangsana dan silaturahmi seperti inilah yang harus kami lakukan selaku seorang Babinsa, sehingga nantinya dapat meningkatkan kebersamaan dengan masyarakat,” Tambahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *