Babinsa Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan di Wilayah Binaan

Babinsa Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan di Wilayah Binaan

Kodim Sragen – Babinsa terus berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan dengan memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban.

Imbauan tersebut disampaikan saat Babinsa Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen Pelda Suripan melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga, Senin (22/12/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Pelda Suripan mengajak masyarakat untuk lebih peka terhadap situasi di lingkungan sekitar, khususnya terhadap orang asing atau aktivitas yang mencurigakan. Warga diimbau agar tidak ragu melaporkan kepada Babinsa, aparat desa, maupun pihak keamanan setempat apabila menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan.

Selain itu, Suripan juga mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan antar warga serta meningkatkan kepedulian sosial. Menurutnya, keamanan lingkungan bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat, tetapi juga memerlukan peran aktif seluruh lapisan masyarakat melalui kebersamaan dan gotong royong.

Suripan juga mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap potensi bencana alam maupun kejadian darurat lainnya, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu. Masyarakat diharapkan selalu berhati-hati dalam beraktivitas serta mengikuti arahan dari pemerintah dan petugas terkait.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *