Babinsa Ajarkan Baris Berbaris kepada Siswa SMK untuk Menjaga Kekompakan

Babinsa Ajarkan Baris Berbaris kepada Siswa SMK untuk Menjaga Kekompakan

Kodim Sragen – Dalam upaya menanamkan nilai kedisiplinan dan kebersamaan sejak dini, Sertu Rohmadi Babinsa Desa Jeruk Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada para siswa SMK I Miri, Jum’at (23/01/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan sekolah dan diikuti dengan penuh semangat oleh para siswa.

Sertu Rohmadi menyampaikan bahwa latihan baris berbaris bukan hanya sekadar gerakan fisik, namun juga bertujuan membentuk sikap disiplin, tanggung jawab, serta kekompakan antar siswa. Melalui latihan ini, siswa diajarkan untuk bekerja sama, saling menghargai, dan patuh terhadap instruksi.

“Dengan baris berbaris, siswa dilatih untuk kompak, fokus, dan memiliki rasa kebersamaan yang kuat. Nilai-nilai ini sangat penting sebagai bekal mereka dalam kehidupan bermasyarakat maupun dunia kerja nantinya,” ujar Rohmadi di sela-sela kegiatan.

Selama pelatihan, Rohmadi memberikan materi dasar PBB seperti sikap sempurna, penghormatan, hadap kanan-kiri, serta langkah tegap. Para siswa tampak antusias dan serius mengikuti setiap arahan yang diberikan.

Bp. Miranto Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut dan mengapresiasi peran Babinsa yang telah turut membantu pembinaan karakter siswa. Diharapkan, melalui kegiatan ini, para siswa SMK dapat memiliki mental yang disiplin, kompak, dan berjiwa nasionalisme tinggi.

Kegiatan pelatihan baris berbaris ini menjadi salah satu bentuk sinergi antara TNI dan dunia pendidikan dalam menciptakan generasi muda yang tangguh, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan di masa depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *