Sertu Eko Gotong Royong Pembersihan Saluran Air

Sertu Eko Gotong Royong Pembersihan Saluran Air

 Kodim SragenSertu Eko Gotong Royong Pembersihan Saluran Air

Sertu Eko Gotong Royong Pembersihan Saluran Air

Limbah adalah salah satu hal yang dapat mencemari lingkungan dan dapat menimbulkan penyakit.Salah satunya limbah yang terdapat pada saluran air. Banyaknya sampah yang menumpuk mengakibatkan saluran air tidak lancar dan menggenang sehingga mengakibatkan bau yang tidak sedap dan sebagai sumber sarang nyamuk.

Seperti kegiatan yang dilaksanakan Sertu Eko kristanto Baur Data Koramil 02/Karangmalang  Kodim 0725/Sragen melaksanakan giat membantu warga pembersihan got saluran air di wilayah binaan di Ds  pelemgadung kecamatan karangmalang, Selasa ( 23/01/2024 )

“ Untuk membersihkannya kita menggunakan cangkul,skop,garuk,arko,dan bahkan menggunakan Dissel – Dissel digunakan untuk menyemprot limbah yang masih tersisa setelah sampahnya di ambil.Dengan cara mengambil air dari sungai terdekat kemudian disemprotkan ke selokan,sehingga selokan menjadi bersih dan lancar kembali.

“ Diharapkan dari kegiatan ini warga tidak membuang sampah sembarangan lagi dan ikut menjaga dan merawat sarana yang ada sebaik-baiknya “ Tambah Eko Kristanto.

Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin setiap minggunya secara bergantian di masing-masing Lingkungan di Desa. Pembersihan got ini dilakukan karena got/saluran air sudah dipenuhi/ditutupi oleh tumbuhan semak-semak dan rumput liar, agar bersih dan got dapat menyalurkan air yang lebih baik Ketika terjadi hujan maka perlu dilakukan pembersihan secara rutin untuk meminimalisir terjadinya banjir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *