Babinsa Bantu Layanan Posyandu Di Desa Majenang

Babinsa Bantu Layanan Posyandu Di Desa Majenang

Babinsa Bantu Layanan Posyandu Di Desa Majenang
Kamis,
14 Februari 2019 pukul 09.00 sd 11.00 Wib, bertempat di rumah Bpk Anto kader
Posyandu Dk. Ngawen, Serda Sujadi Babinsa Desa Majenang Koramil 13/Sukodono
Kodim 0725/Sragen bersama Ibu Tutik Nur Hidayati Bidan Desa Majenang dan Kader
Posyandu melaksanakan kegiatan Posyandu pada bulan Februari menimbang dan pemberian
Vitamin A kepada 28 anak balita putra putri warga masyarakat Dk. Ngawen RT 17 Ds.
Majenang Kec. Sukodono Kab.Sragen.
Pada
kegiatan Posyandu pada bulan Februari 2019 di Dk.Ngawen Desa Majenang terasa
berbeda tidak seperti biasanya kata Ibu Tutik Nur Hidayati Bidan Desa Majenang,
karena kehadiran  Babinsa yang ikut juga
membantu menimbang satu persatu sebanyak 28 anak balita walupun dengan
mengunakan timbangan manual kain Bhakti Husada warna putih tidak mengendurkan
semangat masyarakat justru kelihatan tambah antusias dengan di iringi ketawa
bersama yang tidak di sengaja karena banyaknya kejadian lucu yang dilakukan
anak-anak Balita.
Babinsa
juga punya peran yang sangat komplek dalam kehidupan masyarakat dengan membantu
dan memotifasi segala kegiatan di masyarakat dengan peran serta jaring
teritorial yang sudah terbentuk, termasuk program Dinas Kesehatan Babinsa bersama-sama
Bidan Desa dan Kader Posyandu dalam meningkatkan kesehatan balita putra putri
warga masyarakat di desa binaannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *