Minggu, 31 Maret 2019 pukul 10.00 s/d selesai bertempat di halaman Rumah Bapak Darwanto , Dk Sinom,Desa Gebang , Kec Sukodono, Sragen, Serda Heryawan Babinsa Desa Gebang Koramil 13/Sukodono Kodim 0725/Sragen melaksanakan komsos dengan Toga dalam rangka Pengajian rutin MWC NU Kec.Sukodono.
Hadir dalam kegiatan tersebut KH, Muklis . (Pengasuh Ponpes AL mubarok Tanon Sragen ), Drs.H.Masmin,Sag (Ketua NU Sukodono), Kyai Zaini (Rois Syuryah), Kyai Abdul Rohim (Katib NU Sukodono), Ustadz Winarno,S.Pd, Ustadz Muhammad Rum (Ketua panitia), Darwanto (kepala Desa Gebang), Jam zam (Bayan Gebang), Jamaah Fatatat se Sukodono ± 500 orang.
Inti Tausiah K.H Muklis Al Mubaroq ( Pengasuh Pondok Pesantren AL Mubaroq Tanon Sragen) bahwa, Seorang muslim tidaklah cukup hanya dengan menyatakan keislamannya tanpa berusaha untuk memahami Islam dan mengamalkannya. Pernyataannya harus dibuktikan dengan melaksanakan konsekuensi dari Islam. Dan untuk melaksanakan konsekuensi-konsekuensi dari pengakuan bahwa kita sudah berIslam, itu membutuhkan ilmu.
Sebagaimana kita meluangkan waktu kita untuk shalat. Ketika waktu sudah menunjukkan waktu shalat pasti kita akan meluangkan waktu untuk shalat walaupun misal kita sedang bekerja dan pekerjaan kita masih banyak. Kita akan tetap meninggalkan aktivitas kita dan segera mengerjakan shalat. Maka begitupun sebaiknya yang harus kita lakukan dengan menuntut ilmu.
Ilmu adalah kunci segala kebaikan. Ilmu merupakan sarana untuk menunaikan apa yang Allah wajibkan pada kita. Tak sempurna keimanan dan tak sempurna pula amal kecuali dengan ilmu. Dengan ilmu Allah disembah, dengannya hak Allah ditunaikan, dan dengan ilmu pula agama-Nya disebarkan.