Babinsa Giatkan Gotong Royong Dalam Membangun Rumah Warga

Babinsa Giatkan Gotong Royong Dalam Membangun Rumah Warga

Kodim Sragen – Sebagai bentuk kepedulian dan kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 18/Kalijambe Kodim 0725/Sragen Serka Heriyanto menggiatkan kegiatan gotong royong bersama warga dalam pembangunan rumah Bp. Narno salah satu warga Dk.Soko RT.04 Ds.Tegalombo, Kec.Kalijambe. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Serka Heriyanto turut terlibat langsung membantu proses pembangunan rumah, mulai dari pengangkutan material, pencampuran adukan semen, hingga pekerjaan lainnya bersama warga sekitar. Kehadiran Babinsa tidak hanya meringankan beban warga, tetapi juga memberikan semangat kebersamaan dan kekompakan.

Menurut Heriyanto, gotong royong merupakan budaya luhur bangsa Indonesia yang harus terus dijaga dan dilestarikan. Melalui kegiatan seperti ini, hubungan silaturahmi antarwarga semakin erat, sekaligus menumbuhkan rasa kepedulian sosial di lingkungan masyarakat.

“Dengan gotong royong, pekerjaan menjadi lebih ringan dan cepat selesai. Selain itu, kebersamaan seperti ini memperkuat persatuan dan kepedulian antar warga,” ujar Heriyanto.

Warga setempat menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran Babinsa yang selalu aktif membantu masyarakat. Mereka berharap semangat gotong royong terus terjaga dalam setiap kegiatan di desa.

Melalui keterlibatan langsung dalam pembangunan rumah warga, Babinsa kembali menegaskan perannya sebagai aparat teritorial yang selalu hadir di tengah masyarakat, siap membantu dan menjadi bagian dari solusi bagi setiap permasalahan warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *