Babinsa Laksanakan Pemantauan Proses Pemerahan Susu Kambing di Wilayah

Babinsa Laksanakan Pemantauan Proses Pemerahan Susu Kambing di Wilayah

Kodim Sragen – Untuk mendukung perkembangan usaha peternakan rakyat, Koptu Ngadiono Babinsa Desa Nganti beserta 1 orang anggota Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen terus aktif melakukan pendampingan dan pemantauan kepada para peternak. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah pemantauan proses pemerahan susu kambing di peternakan milik Bapak Budi Dk. Purworejo Kec. Gemolong, Senin (24/11/2025).

Kegiatan pemantauan ini bertujuan untuk memastikan proses pemerahan berjalan dengan baik, higienis, serta sesuai prosedur sehingga menghasilkan susu kambing yang berkualitas dan layak konsumsi. Selain itu, Ngadiono juga ingin mengetahui secara langsung kondisi hewan ternak dan keberlangsungan usaha peternakan di wilayahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ngadiono berdialog dengan pemilik peternakan untuk menggali informasi mengenai produksi susu harian, kesehatan kambing, serta kendala yang dihadapi peternak. Ngadiono memberikan dorongan agar peternak terus menjaga kebersihan kandang, peralatan pemerahan, serta memastikan pemberian pakan yang seimbang agar hasil produksi tetap optimal.

Ngadiono menegaskan bahwa keberadaan peternakan kambing perah memiliki potensi besar dalam meningkatkan perekonomian masyarakat, sehingga perlu terus didampingi dan didorong agar lebih berkembang. Dengan adanya pemantauan rutin ini, diharapkan sektor peternakan di wilayah dapat semakin maju dan menjadi salah satu sumber penghasilan warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *