Sosok Babinsa Serma Sukarmin Babinsa Desa Karanganyar Koramil 09/Sambungmacan Kodim 0725/Sragen, berusaha untuk selalu dekat dengan warganya. Bukan sekedar menjalankan tugas, tetapi lebih dari itu, ia berupaya membangun hubungan yang erat dan penuh kepercayaan dengan masyarakat di Desa Karanganyar, Selasa (18/03/2025)
Kedekatan yang dibangun Serma Sukarmin bukan hanya sebatas formalitas tugas, melainkan diwujudkan melalui berbagai aktivitas. Ia sering terlihat berbaur dengan warga, ikut serta dalam kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan, seperti kerja bakti, pengajian, arisan, kegiatan keagamaan lainnya. Dengan demikian, ia tidak hanya menjadi seorang Babinsa, tetapi juga menjadi bagian integral dari kehidupan masyarakat.
“Kedekatan dengan warga sangat penting untuk membangun kepercayaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Dengan dekat dengan warga, saya dapat lebih mudah memahami permasalahan yang mereka hadapi dan memberikan solusi yang tepat “ Kata Sukarmin.
Salah satu strategi Sukarmin untuk mendekatkan diri dengan warga adalah dengan aktif mendengarkan keluh kesah dan permasalahan yang dihadapi warga. Ia selalu siap sedia untuk memberikan bantuan dan solusi, baik itu permasalahan yang berkaitan dengan keamanan, pertanian, ataupun permasalahan sosial lainnya. Hal ini menunjukkan kepedulian dan kesigapan Babinsa dalam menyelesaikan masalah di tengah masyarakat.
Selain itu, Sukarmin juga aktif dalam memberikan penyuluhan dan edukasi kepada warga, tentangpentingnya menjaga keamanan lingkungan, cara bertani yang efektif, bahaya narkoba, dan lain sebagainya. Hal ini menunjukkan komitmen Babinsa dalam meningkatkan kesejahteraan dan pengetahuan warga.