Babinsa Minta Ketua RT Galakkan Lagi Poskamling

Babinsa Minta Ketua RT Galakkan Lagi Poskamling
Babinsa Minta Ketua RT Galakkan Lagi Poskamling

Jumat, 11 September  2020Pukul, 08.55 – 09.48 wib . Babinsa Desa Doyong Serda Rohmadi melaksanakan Komsos dengan Bp Sukio Ketua Rt 15, bertempat di Rumah Bp Sukio Dk Bibis Rt 15, Ds Doyong Kec Miri, Kab Sragen.

“ Keamanan lingkungan merupakan tanggung jawab bersama. Untuk itu peran poskamling selalu dirasa relevan. Bahkan kini poskamling juga telah dilengkapi sistem Android untuk memudahkan masyarakat memantau keamanan “ terang Serda Rohmadi.

Semua warga harus menyadari  sepenuhnya bahwa keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama, bukan menyerahkan kepada petugas keamanan.

“Kegiatan ronda siskamling harus digalakkan bukan sekedar jaga namun dijadikan ajang untuk bersosialisasi dan berkomunikasi antarwarga, sehingga hubungan semakin erat. Warga juga akan saling menjaga,” terangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *