Babinsa Minta Warga Segera Laporkan Hal Menonjol di Wilayah

Babinsa Minta Warga Segera Laporkan Hal Menonjol di Wilayah

Kodim Sragen – Kamis ( 03/10/2024 )Serka Sumartana Babinsa Desa Guworejo Koramil 02/Karangmalang Kodim 0725/Sragen menghimbau warga untuk segera melaporkan segala hal yang menonjol di wilayahnya. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan di wilayah tersebut.

“Kami meminta warga untuk proaktif dalam melaporkan segala hal yang mencurigakan atau tidak biasa terjadi di lingkungan sekitar “ Ujar Serka Sumartana.

Warga dapat melaporkan hal tersebut kepada Babinsa setempat, aparat keamanan lainnya, atau melalui hotline yang telah disediakan.

“Kerjasama dan komunikasi yang baik antara Babinsa dan warga sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah,” tambah Serka Sumartana.

Dengan adanya laporan dari warga, Babinsa dapat segera melakukan tindakan pencegahan dan penanganan terhadap potensi ancaman yang ada.

Sumartana juga menghimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan dan selalu waspada terhadap lingkungan sekitar. “Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kita,” ajaknya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *