Dorong Usaha Penggemukan Ternak Sapi, Babinsa Bantu Cari Rumput

Dorong Usaha Penggemukan Ternak Sapi, Babinsa Bantu Cari  Rumput

Kodim Sragen –  Dorong Usaha Penggemukan Ternak Sapi, Babinsa Bantu Cari  Rumput

Dorong Usaha Penggemukan Ternak Sapi, Babinsa Bantu Cari  Rumput

Dengan tanpa ragu-ragu dan canggung, Serka Mukmin yang masih menggunakan pakaian dinas lengkap TNI, langsung terjun ke lahan untuk membantu warga mengambil rumput dengan menggunakan sabit.

Disela-sela kegiatannya, Serka Mukmin mengatakan dipandang dari segi ekonomi, bahwasanya masyarakat di desa wilayah binaannya sebagian masih berpenghasilan dari beternak khususnya Sapi dan Kambing.

Inilah yang menjadi alasan mendasar, Babinsa Desa Sunggingan Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen Serka Mukmin untuk terjun langsung membantu warga binaannya memotong rumput buat pakan ternaknya (sapi) bertempat di Dk Bundersari Rt 08 Ds Sunggingan  Kec Miri Kab Sragen, Kamis ( 16/03/2023 ).

Tugas dan tanggung jawab sebagai Babinsa serta kegiatan membantu warga binaan ia laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab serta tanpa pamrih, rasa kepedulian yang tinggi terhadap warga masyarakat sebagai bentuk motivasi warga untuk selalu percaya diri dan pendekatan secara moril terhadap warga binaannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *