Senin, 1 April 2019 pukul 08.00 s/d 08.45 Wib bertempat di halaman kantor Kec. Sukodono Kab.Sragen Serma Suwardi (Bati Wanwil) mewakili Danramil 13/Sukodono Kodim 0725/Sragen bersama Priyanto,S.Sos,MM (Sekcam) dan IPTU Sutomo (Wakapolsek Sukodono) melaksanakan upacara pengibaran Bendera Senin Pertama bulan April dan Ikrar Netralitas ASN Pemilu 2019, sebagai Irup Riyadi Guntur Rilo Subroto S Sos Camat Sukodono
Hadir dalam kegiatan ± 80 orang Muspika Sukodono/yang mewakili, Drs. Marso M. Pd Ka Dinas Pendidikan), KUPTD seKec Sukodono, Ka SMA N 1/SMP N I dan II, Kepala Desa SeKec. Sukodono beserta perangkat, Kepala BRI/BKK/BPR/PDAM/Pos/PLN, Ketua PPK/Panwas/Pimpinan Parpol/Pimpinan Tim sukses
Dalam amanatnya Bupati Sragen dr Kusdinar Yuni Untung Sukowati yang dibacakan Irup mengatakan memasuki bulan April 2019 bulan penuh sejarah bagi bangsa Indonesia, memperingati pahlawan yang memperjuangkan emansipasi wanita RA Kartini tanggal 21 April.
Awal sejarah bangsa Indonesia tanggal 17 April 2019, Pesta Demokrasi Pemilu serentak Pilihan Legislatif dan Pilihan Presiden Wakil Presiden. ASN untuk menggunakan hak pilih sebaik-baiknya, ASN menjadi motor penggerak dan motivator dilingkungan tidak golput dan terpengaruh pilitik uang, beda pendapat wajar dalam demokrasi jangan jadi perpecahan, “ sukseskan Pemilu jaga kondusifitas agar Pemilu lancar, aman, damai, bermartabat serta jangan percaya berita bohong/hoax dengan jargon Guyub Rukun “ ungkap Bupati.
“ Menghadapi kondisi bangsa saat ini harus kembali ke Dasar Negara Pancasila sila ke 3 Persatuan Indonesia, bangsa yg telah dibangun para pejuang dengan susah payah bahkan mengorbankan jiwa raga akan tetap tegak berdiri. Diakhiri pantun Kapal merapat sampai ke hulu, Buang jangkar bertahan onak duri, Satukan hati sukseskan Pemilu, Demi kejayaan seluruh Negeri “ pungkas Kusdinar Yuni Untung Sukowati.