Kodim Sragen – Sertu Budi Susetyo Babinsa Desa Toyogo bersama anggota Koramil 09/Sambungmacan Kodim 0725/Sragen melaksanakan kunjungan ke kandang ternak sapi milik warga di Dk Bangoan RT 17 Ds. Toyogo Kecamatan Sambungmacan sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi peternakan dan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kesehatan ternak sekaligus menjalin komunikasi yang baik dengan para peternak.
Salah satu alasan utama kunjungan tersebut adalah untuk mengantisipasi berbagai penyakit hewan, khususnya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang berpotensi menyerang ternak sapi. Sertu Budi memastikan kondisi sapi dalam keadaan sehat, kandang terjaga kebersihannya, serta peternak memahami langkah-langkah pencegahan penyakit.
Selain itu, Budi juga memberikan imbauan kepada peternak agar selalu memperhatikan pakan ternak, kebersihan lingkungan, serta segera melaporkan kepada petugas terkait apabila ditemukan gejala penyakit pada hewan ternak. Melalui komunikasi langsung, Budi dapat mengetahui kendala yang dihadapi peternak dan menyampaikan solusi atau arahan yang diperlukan.
Kunjungan Budi ke ternak sapi milik warga ini juga bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah. Dengan ternak yang sehat dan terawat, diharapkan produktivitas peternak meningkat dan perekonomian warga tetap stabil.
“ Kegiatan tersebut merupakan wujud peran aktif Babinsa sebagai aparat kewilayahan yang selalu hadir di tengah masyarakat, memberikan pendampingan serta rasa aman bagi warga di wilayah binaannya “ Tambahnya.


