Koramil Sukodono  dan Petani Bersinergi Cegah Hama dan Penyakit pada Tanaman Padi

Koramil Sukodono  dan Petani Bersinergi Cegah Hama dan Penyakit pada Tanaman Padi

Kodim Sragen – Kamis ( 10/10/2024 ) Pelda Suwardi Bati Tuud mewakili Danramil 13/Sukodono Kodim 0725/Sragen bersama para petani melakukan pengecekan tanaman padi untuk mengantisipasi serangan hama dan penyakit. Kegiatan ini dilakukan di sawah milik  Bapak Kardi Kelompok tani Sri Rahayu Dk.Karangpandan Desa Bendo Kec.Sukodono.

Pengecekan dilakukan secara bersama-sama untuk memastikan kondisi tanaman padi dan mendeteksi dini adanya serangan hama dan penyakit seperti jamur, beluk, dan burung.

“Kami rutin berkoordinasi dengan para petani untuk memantau kondisi tanaman padi. Hari ini, kami fokus mengecek keberadaan jamur, beluk, dan burung yang sering menyerang tanaman padi,” Ujar Suwardi.

Dalam pengecekan tersebut, ditemukan beberapa tanaman padi yang terserang jamur dan beluk. Pelda Suwardi  bersama para petani langsung memberikan solusi dan langkah pencegahan yang tepat.

“Kami memberikan edukasi kepada para petani tentang cara mengendalikan hama dan penyakit dengan metode ramah lingkungan. Kami juga menganjurkan penggunaan pestisida secara tepat dan terukur,” tambah Suwardi.

Selain itu, para petani juga diajak untuk mewaspadai serangan burung yang sering memakan bulir padi. Suwardi  memberikan tips untuk mengusir burung, seperti menggunakan alat pengusir burung atau menanam tanaman penolak burung di sekitar sawah.

 “Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, para petani dapat lebih waspada dan sigap dalam menghadapi serangan hama dan penyakit. Hal ini penting untuk menjaga produktivitas tanaman padi dan meningkatkan kesejahteraan para petani,” Ucap Bapak Kardi, salah seorang petani yang ikut dalam pengecekan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *