Kodim Sragen – Manfaat Babinsa Kunjungi Kantor Desa
Tugas seorang Aparat Teritorial adalah melaksanakan kegiatan kewilayahan serta untuk mewujudkan kerja sama yang baik dan kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Dengan kegiatan di wilayah, Babinsa bisa mengetahui perkembangan situasi dan kondisi di wilayah binaan.
Itulah yang mendorong Serda Sutrisno Babinsa Desa Ngarum Koramil 07/Ngrampal Kodim 0725/Sragen melaksanakan kegiatan komsos dengan perangkat Desa Ngarum, di balai Ds. Ngarum, Selasa ( 13/06/2023 )
Tujuan Komsos dengan perangkat desa dan masyarakat secara langsung hasilnya akan lebih efektif. Karena hasil pengarahan atau informasi dari Babinsa,dapat disebarluaskan langsung kepada warganya dan juga sebaliknya,Babinsa bisa mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan–permasalahan yang di hadapi masyarakat binaannya.
Babinsa menyampaikan dengan seluruh lapisan masyarakat untuk saling tukar segala bentuk informasi apabila ada permasalahan Kamtibmas yang timbul di masyarakat,” tambah Babinsa.
Bp. Maskur salah satu perangkat desa Ngarum mengatakan terimakasih kepada Babinsa yang datang ke kantor desa untuk silaturahmi dan mempererat hubungan sehingga terjalin rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara TNI dengan Rakyat, ” ucapnya.













