Pasca Salurkan Hak Pilih, Babinsa Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kerukunan

Pasca Salurkan Hak Pilih, Babinsa Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kerukunan

Kodim Sragen – Serda Sigit Ruli Babinsa Desa Plumbon Koramil 09/Sambungmacan Kodim 0725/Sragen melaksanakan komsos dengan warga binaan Desa Plumbon Kecamatan Sambungmacan, Kamis ( 28/11/2024 )

Serda Sigit  menyampaikan, merupakan suatu kegiatan rutin seorang aparat teritorial terutama bagi seorang Babinsa kepada warga binaannya, karena dengan komsos Babinsa langsung berinteraksi dengan warganya sehingga tercipta hubungan yang erat antara TNI dan Rakyat.

Sigit mengajak warga untuk selalu menjaga kerukunan dan keamanan lingkungan serta mengantisipasi terjadinya perselisihan baik yang menang pilkada maupun yang kalah dalam pilkada tersebut.

Sigit juga menyebut perbedaan pilihan dan pendapat merupakan hal yang biasa dalam pesta demokrasi. “Itulah warna-warni dalam demokrasi. Jangan karena perbedaan pilihan, kita menjadi bermusuhan, tapi justru mari kita jaga kerukunan, kekompakan, dan kerjasama yang baik dari semua elemen masyarakat”, Ujarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *