Pelantikan Dan Pembekalan Pengawas TPS Se Kecamatan Masaran

Pelantikan Dan Pembekalan Pengawas TPS Se Kecamatan Masaran

Kodim SragenPelantikan Dan Pembekalan Pengawas TPS Se Kecamatan Masaran

Pelantikan Dan Pembekalan Pengawas TPS Se Kecamatan Masaran


Minggu, 15 November 2020 pukul 08.00 Wib – Selesai Danramil 03/ Masaran Kapten Inf. Kamalita melaksanakan  komsos menghadiri pelantikan dan pembekalan pengawas TPS se Desa di Kecamatan Masaran. 

Hadir dalam kegiatan  tersebut  Agus Winarno, S.Sos, M. Si (Camat Masaran), Kapten Inf. Kamalita (Danramil 03/ Masaran), AKP. Joko Widodo (Kapolsek Masaran), Heru Purnomo, A.Md (Ketua Panwascam masaran) serta Petugas pengawas TPS dr masing-masing desa.

Heru Purnomo, A. Md (Ketua Panwascam masaran) mengatakan para panwas TPS dilantik sesuai aturan karena tugas panwas sangat berat untuk mengawasi pelaksanaan pilkada di TPS-TPS.

“Para pengawas TPS harus bersikap netral dan tidak boleh memihak golongan tertuntu dan mampu bekerja sungguh-sungguh sesuai tugas pokok dan fungsinya sebagai pengawas agar penyelenggaraan pemilihan Bupati dan wakil bupati berjalan dengan sukses dan dapat terpilih kepala daerah sesuai pilihan rakyat,” kata heru purnomo.

Selain itu, dikatakannya, tugas TPS itu tidak mudah karena harus mampu mengawasi segala aspek dalam setiap tahapan pemilihan dan berpesan agar para pengawas bisa bekerja secara sinergis.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *