Kodim Sragen – Senin (07/07/2025) Salah satu wujud nyata pengabdian Sertu Wiyono Babinsa Desa Cemeng Koramil 09/Sambungmacan Kodim 0725/Sragen adalah partisipasi aktif dalam pembangunan rumah warga yang membutuhkan. Gotong royong, semangat kebersamaan yang sudah mendarah daging dalam budaya Indonesia, menjadi landasan utama kegiatan ini.
Rumah Bapak Manto (53) sebelumnya dalam kondisi memprihatinkan, tak layak huni dan membahayakan keselamatan penghuninya. Melihat kondisi tersebut, Babinsa bersama warga sekitar bahu-membahu melakukan perbaikan dan pembangunan.
Kegiatan ini bukan sekedar pembangunan fisik, melainkan juga pembangunan kemanunggalan TNI dan rakyat. Dengan berpartisipasi langsung, Sertu Wiyono tidak hanya membantu meringankan beban warga, tetapi juga mempererat tali silaturahmi dan membangun kepercayaan antara TNI dan masyarakat. Gotong royong ini menjadi bukti nyata bahwa TNI selalu hadir di tengah-tengah rakyat, berbagi suka dan duka.
Proses pembangunan melibatkan berbagai pihak, mulai dari Babinsa, warga sekitar, hingga perangkat desa. Semangat kekeluargaan dan rasa tanggung jawab bersama terlihat jelas dalam setiap tahap pembangunan. Dari penggalian pondasi hingga pemasangan atap, semua dilakukan secara bersama-sama. Hal ini menunjukkan betapa kuatnya ikatan sosial dan gotong royong di masyarakat.
“ Semoga kegiatan serupa dapat terus dilakukan di berbagai wilayah, sehingga semakin memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat. Partisipasi Babinsa dalam pembangunan rumah warga ini menjadi bukti nyata komitmen TNI untuk selalu hadir bagi rakyat, menjaga keamanan, dan membangun kesejahteraan masyarakat “ Jelas Wiyono.