Kodim Sragen – Wujud kebersamaan dan berperan aktif mengatasi kesulitan rakyat di wilayah binaan dituangkan oleh Koptu Ngadiyono Babinsa Desa Genengduwur Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen dengan melibatkan diri secara langsung dalam pelaksanaan Gotong Royong membangun Rumah milik salah satu warga yang tinggal di dukuh Genengduwur RT.04 Desa Genengduwur Kec. Gemolong, Selasa ( 21/05/2024 )
Gotong royong maupun Komunikasi Sosial (Komsos) rutin dilakukan oleh para Babinsa, guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat di desa binaan. “Dengan membantu kesulitan warga yang kita lakukan, merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warga binaan,” ujarnya.
Menurutnya, gotong royong yang dilaksanakan Babinsa bersama warga masyarakat desa binaan bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan sehingga diharapkan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.
Sementara itu, pemilik rumah, Sugino menyampaikan terima kasih kepada Babinsa yang telah peduli dalam membantu proses pembangunan rumahnya.
“Saya menyampaikan terima kasih banyak atas kepedulian Babinsa, sehingga saat ini kami bisa mulai melakukan tahap pembangunan rumah yang dimulai dengan pembuatan pondasi,” tandasnya.