Babinsa Himbau Masyarakat Waspada, Cuaca Ekstrem Diperkirakan Hingga Mei 2024

Babinsa Himbau Masyarakat Waspada, Cuaca Ekstrem Diperkirakan Hingga Mei 2024

 

 

Kodim Sragen – Sertu Azis Yodi Babinsa Ds.Brangkal  Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen menggelar Komsos dengan warga di  sebuah warung kopi di Dk.Cikalan Rt.04 Desa Brangkal Kec. Gemolong, Rabu ( 22/05/2024 ).

Komsos atau Komunikasi Sosial merupakan sarana Babinsa untuk dapat berinteraksi, guna mengetahui informasi terkini yang sedang berkembang ditengah masyarakat setempat.

Sertu Aziz menyampaikan BMKG selalu memberikan update prakiraan cuaca kepada BPBD tiap minggu. Sebelumnya diprediksi Mei 2024 mulai memasuki musim kemarau. Namun terbaru BMKG memprakirakan cuaca ektrem lebih Panjang hingga Mei 2024.

“Dengan adanya cuaca ekstrem ternyata kemarin juga masih ada daerah yang hujan. Bahkan dalam satu desa ada yang wilayah bagian selatan hujan tetapi sebelah utara tidak hujan,” kata Azis.

Menurut Azis, prakiraan cuaca kadang juga berubah sewaktu-waktu. Perubahan cuaca secara drastis dari panas ke hujan rawan terjadi cuaca ekstrem yang menyebabkan hujan diserta angin.

Azis menghimbau warga untuk menghindari daerah yang sedang terjadi cuaca ekstrem. Warga untuk menunda perjalanan atau berhenti sejenak mencari tempat aman ketika sedang terjadi cuaca ekstrem.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *