Babinsa Ikuti Donor Darah, Bantu Sesama Selamatkan Nyawa

Babinsa Ikuti Donor Darah, Bantu Sesama Selamatkan Nyawa

Kodim Sragen Babinsa Ikuti Donor Darah, Bantu Sesama Selamatkan Nyawa

Babinsa Ikuti Donor Darah, Bantu Sesama Selamatkan Nyawa

Donor darah adalah salah satu aktivitas yang banyak memberikan manfaat tidak hanya pada diri sendiri, namun juga kepada seluruh orang yang membutuhkan. Seperti yang dilakukan Serda Ali Sumanto Babinsa Desa Srawung Koramil 12/Gesi Kodim 0725/Sragen melaksanakan kegiatan donor darah di Aula Kecamatan Gesi, Senin ( 08/01/2024 )

Serda Ali membeberkan bahwa apa yang dilakukan oleh Babinsa tersebut adalah salah satu wujud nyata kepedulian terhadap warga binaan dan sinergitas TNI dan masyarakat dalam kegiatan sosial.

“ Akan tetapi, masih banyak masyarakat yang belum bersedia untuk menjadi pendonor. Mereka belum termotivasi karena belum mengetahui manfaat donor bagi kesehatan “ ujarnya. 

Bila kebutuhan darah telah tercukupi, tidak akan terjadi pasien yang mengalami penundaan operasinya atau meminimalisasi adanya kegagalan operasi sehingga jiwa pasien menjadi tertolong dan meningkatkan nilai-nilai kesetiakawanan dan kepedulian sosial di masyarakat serta memberikan pendidikan nilai-nilai kemanusiaan, moral, dan etika berkehidupan sosial yang saling bantu dan menolong sesama.

“Dengan adanya pendampingan dari Babinsa berlangsung aman dan lancar, mudah – mudahan kegiatan donor darah ini diharapkan dapat bermanfaat bagi warga terutama yang membutuhkan darah untuk pengobatan,” kata Ali

“ Donor darah merupakan kegiatan yang sangat mulia. Karena setetes darah, sangat berarti bagi kehidupan orang lain, Donor darah secara teratur diketahui dapat menurunkan kekentalan darah, yang menjadi salah satu faktor penyebab dari penyakit jantung “ Jelas Ali.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *