Kunjungi Kios, Babinsa Pastikan Stabilitas Harga Sembako

Kunjungi Kios, Babinsa Pastikan Stabilitas Harga Sembako

Kodim Sragen –  Kunjungi Kios, Babinsa Pastikan Stabilitas Harga Sembako 

Kunjungi Kios, Babinsa Pastikan Stabilitas Harga Sembako

Dengan adanya Babinsa yang selalu memantau wilayah binaannya akan mengetahui setiap perkembangan situasi yang ada, sehingga apabila terjadi suatu permasalahan, dengan cepat dapat informasi.

Begitu pula dengan kegiatan yang dilakukan Sertu Sumanto Babinsa Desa Jeruk Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen turun ke kios kios memantau harga bahan pokok/sembako kebutuhan warga di warung milik Bp. Aris Dk Bentak  RT 05 Desa Jeruk Kec.Miri, Selasa ( 12/12/2023 )

Babinsa turun ke Toko Sembako bertujuan untuk menambah dan meningkatkan jalinan Komunikasi Sosial dengan warga pedagang di Wilayah Binaannya, sekaligus mengetahui situasi dan kondisi keamanan di wilayah Binaan serta memantau stabilitas harga terutama bahan sembako.

“Kami sebagai Apkowil akan senantiasa meningkatkan pemantauan stok sejumlah komoditas sembilan bahan pokok untuk mengantisipasi lonjakan harga menjelang natal dan Tahun baru 2024,” ungkap Sumanto

Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk mencegah atau mengantisipasi terjadinya penimbunan Sembako oleh oknum tertentu yang memanfaatkan situasi.“Saya berpesan kepada pedagang Sembako untuk tidak menimbun dan menaikkan harga pasaran sesuai ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah,” tandasnya.

Sumanto juga berharap dengan adanya kegiatan pengecekan secara langsung di lapangan harga sembako yang ada di pasar dan toko tetap stabil, serta tidak ada kenaikan yang signifikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *