Perbaiki Infrastruktur Kampung, Babinsa Bantu Warga Cor Jalan

Perbaiki Infrastruktur Kampung, Babinsa Bantu Warga Cor Jalan

Kodim Sragen – Babinsa Ds. Bagor Koramil-16/Miri Kodim 0725/Sragen Serma Totok Nurianto melaksanakan Karya Bhakti bersama Masyarakat melaksanakan pengecoran jalan kampung di Dk. Cabe RT. 14 Desa Bagor Kec. Miri, Jum’at ( 08/03/2024 )

Dalam kesempatan itu BabinsaSerma Totok  mengatakan, Jalan ini ketika turun hujan sangat licin dan membahayakan pemakainya, disamping itu jalan tersebut sudah banyak yang berlubang disana sini, ini pun membahayakan pengendara motor saat malam hari, ungkap Babinsa.

Pengecoran dengan melibatkan sejumlah warga dilakukan mulai menyiapkan semua material dan peralatan kerja, nampak terjun langsung dalam kegiatan tersebut Babinsa didampingi masyarakat dukuh Cabe.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat. Begitu dekatnya hubungan antara TNI dengan masyarakat, hal ini bisa terwujud karena adanya komunikasi yang baik dan harmonis selama ini.” ujar Babinsa.

“Kegiatan ini merupakan upaya bersama untuk meningkatkan pembangunan jalan di Desa Bagor, sebelumnya telah kita lakukan musyawarah bersama di balai desa untuk melaksanakan kegiatan ini, ” tutur Bp Mujiono Appem Desa Bagor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *